KKN Reguler Kelompok 74 108

Friday, 15 Jul 2022 14:53

Tentang Kelompok

Lokasi KKN

Monggol, Saptosari, KAB. GUNUNGKIDUL, DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA

Dosen Pembimbing Lapangan

Nur Edi Prabha Susila Yahya, S.Th.I., M.Ag.

Waktu Pelaksanaan

Friday, 15 Jul 2022 14:53 Sampai Friday, 26 Aug 2022 14:53

Ketua Kelompok

SHANIA ATHIRA AZRA

Anggota Kelompok

No Nama Jurusan Fakultas Jabatan
2 SHANIA ATHIRA AZRA Ilmu Hukum SYARIAH DAN HUKUM Ketua
3 INTAN HUMAIRA MUTI SIREGAR Sejarah dan Kebudayaan Islam ADAB DAN ILMU BUDAYA Member
4 INDRIANI WAHYU NUR PRATIWI Matematika SAINS DAN TEKNOLOGI Member
5 INAYAH AINUL HAYAH Bahasa dan Sastra Arab ADAB DAN ILMU BUDAYA Member
6 GHUFRON SYAMHADI Manajemen Dakwah DAKWAH DAN KOMUNIKASI Member
7 YUSNIDHA AZZAHRA NURRUL IZZA Sosiologi ILMU SOSIAL DAN HUMANIORA Member
8 AMIN TOFA KUNTO AJI PANGESTU Pendidikan Islam Anak Usia Dini ILMU TARBIYAH DAN KEGURUAN Member
9 RIZQY ROPIQOTUSSA'ADAH Komunikasi dan Penyiaran Islam DAKWAH DAN KOMUNIKASI Member
10 RIFKI AZKA Ilmu Hadis USHULUDDIN DAN PEMIKIRAN ISLAM Member
11 RIA ISTIQOMAH Ilmu Perpustakaan ADAB DAN ILMU BUDAYA Member

Kegiatan Harian

Minggu 1

'Kegiatan Kami Minggu ' . 0
'Kegiatan Kami Minggu ' . 2

15July

Friday

Hari ini kami berangkat ke lokasi kkn tepatnya di dusun Baros Kidul, Monggol, Saptosari, Gunung Kidul. Kami berangkat ke lokasi menggunakan sepeda motor. Sesampainya di lokasi KKN, kami beramah tamah dengan bapak dan ibu dukuh. Setelah itu, kami menghadiri upacara penyambutan peserta KKN di Kapanewon Saptosari dan kelurahan Monggol. Kemudian melakukan koordinasi dengan DPL kami, bapak Nur Edi Prabha Susila Yahya.

16July

Saturday

Hari ini kami melakukan rapat koordinasi kelompok untuk menentukan jadwal harian dan program kerja yang akan dilakukan. Kami juga sudah mulai membantu mengajar TPA di musholla terdekat. Selain itu, kami berbincang dengan ibu dan bapak dukuh mengenai padukuhan Baros Kidul, dan beramah tamah dengan masyarakat sekitar untuk menggali informasi mengenai kelebihan padukuhan Baros Kidul.

17July

Sunday

Kegiatan yang kami lakukan hari ini adalah mengajar TPA untuk anak anak SD. Kami mengajar iqra, Al-Qur'an, dan hafalan tahfidz. Kegiatan TPA di lingkungan Baros Kidul biasanya dilaksanakan pada hari Sabtu dan Minggu, namun kami telah diizinkan untuk melaksanakan kegiatan tersebut setiap hari. Selanjutnya, kami bermain dengan anak-anak di sekitar padukuhan. Kemudian, kami berkunjung ke rumah ketua RT 7 untuk memperkenalkan diri dan meminta izin melaksanakan kegiatan KKN.

Minggu 2

'Kegiatan Kami Minggu ' . 0
'Kegiatan Kami Minggu ' . 2
'Kegiatan Kami Minggu ' . 4
'Kegiatan Kami Minggu ' . 6

18July

Monday

Kegiatan yang kami lakukan hari ini adalah mengikuti rapat penyuluhan pelaksanaan vaksinasi yang akan dilaksanakan pada hari Rabu, 20 Juli 2022. Rapat tersebut dihadiri oleh bu dukuh, kader dari warga, pihak kecamatan, dan teman-teman kkn dari kelompok lain. Selain itu, kami membimbing anak-anak di sekitar padukuhan untuk mengaji dan bermatematika. Selanjutnya, kami berkunjung ke rumah ketua RT 8 untuk meminta izin melaksanakan kegiatan KKN.

19July

Tuesday

Kegiatan kami hari ini adalah melakukan rapat koordinasi kelompok mengenai program kerja yang akan dilaksanakan di Padukuhan Baros Kidul. Kemudian, kami berkunjung ke PAUD untuk memperkenalkan diri dan membantu membimbing adek-adek. Selanjutnya, kami melaksanakan kegiatan kerja bakti di Balai Desa Dilatan untuk persiapan vaksinasi. Selain itu, kami juga berkunjung ke rumah pak RW untuk meminta izin melaksanakan kegiatan KKN.

20July

Wednesday

Kegiatan kami hari ini adalah berkontribusi dalam pelaksanaan vaksinasi booster di Kelurahan Monggol. Peran kami dalam kegiatan tersebut adalah dengan menjadi panitia. Kemudian, kami mengajar paud, TPA, dan bimbel. Selanjutnya, kami berkunjung ke rumah ketua RT 4 untuk meminta izin melaksanakan kegiatan KKN di Padukuhan Baros Kidul.

21July

Thursday

Kegiatan yang kami lakukan hari ini adalah mempersiapkan segala sesuatu yang berkaitan dengan pelaksanaan sosialisasi program kerja kepada masyarakat Dusun Baros Kidul yang akan diadakan pada hari Minggu, 24 Juli 2022. Selain itu, kami juga mengajar TPA dan bimbel untuk anak-anak di sekitar Dusun.

22July

Friday

Kegiatan yang kami lakukan hari ini adalah mempersiapkan segala sesuatu yang berkaitan dengan pelaksanaan sosialisasi program kerja kepada masyarakat Dusun Baros Kidul yang akan diadakan pada hari Minggu, 24 Juli 2022. Selain itu, kami juga berkunjung ke ketua RT 1 dan ketua RT 3 untuk meminta izin melaksanakan kegiatan KKN serta mengundang warga setempat untuk menghadiri sosialisasi pada hari Minggu, 24 Juli 2022

23July

Saturday

Kegiatan kami hari ini adalah kerja bakti di balai dusun Baros Kidul untuk kegiatan sosialisasi program kerja pada hari Minggu, 24 Juli 2022. Selanjutnya, kami berkunjung ke rumah RT 2 untuk meminta izin melaksanakan kegiatan KKN di Dusun Baros Kidul. Kemudian, kami berpartisipasi dalam acara arisan dan pengajian warga RT 06.

24July

Sunday

Kegiatan yang kami lakukan hari ini adalah membimbing TPA dan melaksanakan kegiatan sosialisasi program kerja kepada masyarakat Dusun Baros Kidul. Sosialisasi tersebut dihadiri oleh seluruh perwakilan rt dan rw setempat.

Minggu 3

'Kegiatan Kami Minggu ' . 1
'Kegiatan Kami Minggu ' . 3
'Kegiatan Kami Minggu ' . 5

25July

Monday

Pada hari ini, tepatnya hari senin, 25 Juli 2022, kami melaksanakan bimbingan belajar secara rutin di posko kkn kami atau tepatnya di kediaman Bapak dukuh Baros Kidul. Kami membimbing anak-anak di padukuhan Baros Kidul untuk mengenal huruf, angka, hewan-hewan, mewarnai, berhitung dan berlatih soal-soal.

26July

Tuesday

Pada hari ini, tepatnya hari Selasa, 26 Juli 2022, kami melaksanakan program kerja bimbingan belajar secara rutin di posko kkn kami atau tepatnya di kediaman bapak dukuh Baros Kidul. Kami membimbing anak-anak di padukuhan Baros Kidul untuk mengenal huruf, angka, hewan-hewan, mewarnai, berhitung dan berlatih soal. Selain itu, kami berkunjung ke posyandu untuk meminta data stunting, dan berkunjung ke rumah ketua RT 7 dan 8 untuk meminta data terkait vaksinasi.

27July

Wednesday

Pada hari ini, tepatnya hari Rabu, 27 Juli 2022, kami melaksanakan program kerja bimbingan belajar secara rutin di posko kkn kami atau tepatnya di kediaman bapak dukuh Baros Kidul, Bapak Siman. Kami membimbing anak-anak di padukuhan Baros Kidul untuk mengenal huruf, angka, hewan-hewan, mewarnai, berhitung dan berlatih soal. Selain itu, kami berkunjung ke rumah ketua RT 1-3, 5-8 untuk mengumpulkan data vaksinasi. Selain itu, kami juga berkunjung ke UPT Puskesmas Saptosari.

28July

Thursday

Pada hari ini, tepatnya hari Kamis, 28 Juli 2022, kami mempersiapkan program kerja penyuluhan stunting dengan berkunjung ke teman teman Baros Lor dan berkunjung ke Puskemas Saptosari untuk bertemu Ibu Darsih selaku koordinator stunting di Baros Kidul. Selanjutnya, kami mendampingi anak anak PAUD menggambar, mewarnai dan menyanyi

29July

Friday

Pada hari ini, tepatnya hari Jumat, 29 Juli 2022, kami melakukan pengecekan data vaksinasi warga Baros Kidul melalui website Peduli Lindungi, kemudian kami melakukan bimbingan TPA, dan mengikuti acara 1 suro yang diselenggarakan oleh warga Baros Kidul dan sekitarnya.

30July

Saturday

Pada hari ini, tepatnya hari Sabtu, 30 Juli 2022, kami melakukan pengecekan data vaksinasi warga Baros Kidul melalui website Peduli Lindungi, kemudian kami melakukan koordinasi lomba voli 1 kelurahan bersama kelompok KKN Kelurahan Monggol, selanjutnya kami melaksanakan bimbingan TPA dan melakukan koordinasi kelompok terkait program kerja yang akan dijalankan selanjutnya.

Minggu 4

'Kegiatan Kami Minggu ' . 0
'Kegiatan Kami Minggu ' . 2
'Kegiatan Kami Minggu ' . 4

01August

Monday

Pada kemarin dan hari ini, tepatnya hari Minggu, 31 Juli 2022 dan Senin, 01 Agustus 2022, kami kembali melakukan pengecekan data vaksinasi warga Baros Kidul melalui website peduli lindungi, kemudian kami membantu warga untuk mengolah hasil bumi, melaksanakan praktik pembuatan bubur tempe, rapat koordinasi lomba voli Kelurahan Monggol, mencari tempat percetakan flyer dan melaksanakan program kerja bimbingan belajar.

02August

Tuesday

Pada hari ini, tepatnya hari Selasa, 02 Agustus 2022, kami mempersiapkan program kerja penyuluhan stunting dengan membuat flyer stunting, praktik membuat bubur tempe, membuat surat untuk narasumber, dan berkunjung ke rumah warga RT 04 untuk koordinasi lomba voli Kelurahan Monggol.

04August

Thursday

Pada hari ini, tepatnya hari Kamis, 04 Agustus 2022, kami mengikuti Gerakan Masyarakat Sehat Desa Monggol, kemudian kami mengajar PAUD dan melaksanakan program kerja unggulan kami, yaitu posyandu dan penyuluhan stunting. Dalam acara tersebut kami mengundang Ibu dr. Murtafiqoh Hasanah, Sp.N. dan Bapak Nur Edi Prabha Susila Yahya, S.Th.I., M.Ag. selaku pemateri. Kami juga membagikan bubur tempe yang kaya akan nutrisi untuk balita.

05August

Friday

Pada hari ini, tepatnya hari Jumat, 05 Agustus 2022, kami bergotong royong untuk memasang bendera dan umbul umbul di sebagian rumah warga dalam rangka memperingati hari Kemerdekaan yang sebentar lagi akan tiba. Selain itu, kami juga melaksanakan program kerja kami, yaitu membimbing TPA.

07August

Sunday

Pada hari kemarin dan hari ini, tepatnya tanggal 6-7 Agustus 2022, kami melaksanakan kerja bakti bersama warga Dusun Baros Kidul. Kerja bakti dilakukan di sepanjang jalan utama Dusun hingga Balai Padukuhan Baros Kidul. Kemudian kami membimbing TPA, dan memasang bendera merah putih serta umbul-umbul dalam rangka memperingati hari Kemerdekaan yang akan jatuh pada tanggal 17 Agustus 2022.

Minggu 5

'Kegiatan Kami Minggu ' . 1
'Kegiatan Kami Minggu ' . 3

09August

Tuesday

Pada hari ini, tepatnya hari Selasa, 9 Agustus 2022, kami melaksanakan program kerja rutin kami yaitu bimbingan belajar untuk anak-anak sd sampai smp. Kemudian, kami berkunjung ke Dusun Jetis untuk menonton pertandingan voli

12August

Friday

Pada tanggal 11, kami berpartisipasi dalam jalan santai yang diselenggarakan di Taman Saptosari. Kemudian, kami melakukan rapat koordinasi kelompok untuk mempersiapkan perlombaan kemerdekaan. Pada hari ini, tanggal 12 Agustus 2022, kami melaksanakan program kerja rutin yaitu mengajar PAUD dan TPA, kami juga mempersiapkan segala hal untuk melaksanakan perlombaan kemerdekaan yang akan dilaksanakan pada tanggal 14 Agustus 2022. Selain itu, kami juga menghadiri acara pengajian akbar di Trowono.

13August

Saturday

Pada hari ini, tepatnya tanggal 13 Agustus 2022, kami mempersiapkan lomba 17 Agustus untuk anak anak yang berada di Padukuhan Baros Kidul. Kami melaksanakan kerja bakti untuk membersihkan lapangan yang aka digunakan untuk lomba. Selain itu, kami juga melakukan rapat koordinasi terkait teknis lomba.

14August

Sunday

Pada hari ini, tepatnya hari Minggu, 14 Agustus 2022, kami melaksanakan program kerja kami dalam rangka merayakan hari kemerdekaan. Kami mengadakan 5 lomba yang terbagi atas dua kategori, yaitu anak anak tk sampai dengan kelas 3 sd, dan anak anak kelas 4 sd sampai smp. Adapun lomba tersebut adalah lomba memasukkan pensil ke dalam botol, estafet kelereng dan karet, pecah air, makan kerupuk, dan balap karung.

Minggu 6

'Kegiatan Kami Minggu ' . 0

25August

Thursday

Tanggal 15-25 Agustus 2022 kami melakukan bersih2 ladang, bimbel, berpartisipasi dalam acara tirakatan, nonton wayang bersama, berpartisipasi dalam upacara di lap. Karang, Saptosari, & menyiapkan bahan2 untuk program kerja kewirausahaan, melakukan praktik pembuatan keripik gedebog pisang, bimbingan belajar, mengadakan lomba mewarnai & tahfidz, melaksanakan program kerja pendidikan kesetaraan gender serta berpartisipasi dalam festival voli Desa Monggol, mempersiapkan media pembelajaran untuk PAUD

26August

Friday

Pada hari Kamis, 25 Agustus 2022, kami mengadakan perpisahan PAUD, membuat LPJ, berkunjung ke warga setempat. Pada hari Jumat, 26 Agustus 2022, kami melaksanakan program kerja kami yang terakhir, yaitu pengembangan kewirausahaan dengan praktik membuat keripik gedebog pisang bersama warga Dusun Baros Kidul. Selain itu, kami juga mengadakan perpisahan dengan warga Dusun Baros Kidul.

Program Kerja