KKN Reguler Kelompok 102 108
Saturday, 16 Jul 2022 04:47
Tentang Kelompok
Lokasi KKN
Sumbersari, Moyudan, KAB. SLEMAN, DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA
Dosen Pembimbing Lapangan
Sri Istiyarti Uswatun Chasanah
Waktu Pelaksanaan
Saturday, 16 Jul 2022 04:47 Sampai Wednesday, 24 Aug 2022 14:11
Ketua Kelompok
SALSABILLA MUTIARA DEWI
Anggota Kelompok
No | Nama | Jurusan | Fakultas | Jabatan |
---|---|---|---|---|
2 | SALSABILLA MUTIARA DEWI | Psikologi | ILMU SOSIAL DAN HUMANIORA | Ketua |
3 | TAUFIQULLAH | Ilmu Hukum | SYARIAH DAN HUKUM | Member |
4 | HUSNA AMALIYA AZZAHRA | Manajemen Keuangan Syari’ah | EKONOMI DAN BISNIS ISLAM | Member |
5 | NADA SAFIRA | Manajemen Dakwah | DAKWAH DAN KOMUNIKASI | Member |
6 | TALITHA SALSABILA KINAYUNG FAJRI | Pendidikan Kimia | ILMU TARBIYAH DAN KEGURUAN | Member |
7 | AKHMAD MUGHOFIR | Ilmu Hadis | USHULUDDIN DAN PEMIKIRAN ISLAM | Member |
8 | DHISA AGESTI DUROH MUSTANGINAH | Perbankan Syari’ah | EKONOMI DAN BISNIS ISLAM | Member |
9 | NUR BAITI | Pendidikan Biologi | ILMU TARBIYAH DAN KEGURUAN | Member |
10 | DIYAH NURVITA SARI | Bahasa dan Sastra Arab | ADAB DAN ILMU BUDAYA | Member |
11 | KHALLIMATUS SYA'DIAH | Perbankan Syari’ah | EKONOMI DAN BISNIS ISLAM | Member |
12 | KOMARUL ANAM | Manajemen Dakwah | DAKWAH DAN KOMUNIKASI | Member |
Kegiatan Harian
Minggu 1
16July
Saturday
Pada 10.00 WIB hari Sabtu, 16 Juli 2022, kelompok 102 mengadakan rapat untuk membahas konsep spot foto untuk lokasi KKN. Dengan diskusi cukup panjang yang bertempat di pendopo dengan dihadiri oleh semua anggota, kelompok 102 menyepakati spot foto berupa: 1. Ayunan yang dihiasi oleh bunga-bunga 2. Papan kayu dengan tema lambang Bendosari berupa buah Alpukat dengan dilengkapi dua kursi dan bunga-bunga.
17July
Sunday
Kelompok 102 melakukan kordinasi dengan kelompok 101 Minggu 17 Juli 2022. Rapat yg dimulai pada jam 09.00 WIB di pendopo kebun dihadiri oleh semua anggota di antara dua kelompok ( 101 dan 102). Rapat yg didampingi oleh sebagian pengelola kebun tersebut membahas penyatuan konsep pembuatan spot foto dan gapura. Terdapat tiga spot foto dan satu gapura yg disepakati pada kordinasi kelompok pagi itu. kesepakatan tersebut akan dilaksanakan secepat mungkin setalah semua properti sudah lengkap.
Minggu 2
18July
Monday
Senin 18 Juli 2022, Kelompok 102 bersama dengan pengelola kebun buah eduwisata Bendosari melakukan pembahasan lanjutan mengenai fiksasi konsep pembuatan spot foto dan gapura.
19July
Tuesday
Sebanyak 20 orang anggota dari kelompok 101 dan 102 berkunjung ke wisata hutan Wana Rahayu Sumberrahayu Moyudan Sleman yang didampingi langsung oleh H. Sagiman dan Jazim dari pengelola kebun buah Eduwisata pada jam 09.00 WIB Selasa, 19 Juli 2022. Kunjungan ke wisata hutan tersebut sebagai bahan komparasi konsep spot foto yang menjadi program utama kegiatan KKN kelompok 101 & 102.
20July
Wednesday
Rab, 20 Juli 2022, kelompok 102 membantu menyiapkan lokasi take video spa herbal di sekretariat Kelompok Tani dan Hutan (KTH).
21July
Thursday
Semua anggota kelompok KKN 102 melakukan bersih selokan di kebun buah Eduwisata pada Kamis pagi, 20 Juli 2022. Pembersihan parit kebun buah sebagai langkah awal peletakan konsep spot foto dan gapura nantinya. Sementara pada 19.30 ba'da isya', semua anggota wanita kelompok KKN mengikuti pengajian surah Al-Baqarah yang diselenggarakan oleh Aisyiyah bertempat di masjid Jamik Bendosari.
23July
Saturday
Pada hari Jum'at 22 Juli, perwakilan kelompok 102 bertemu dengan DPL untuk berkonsultasi mengenai konsep keseluruhan dan RAB. Pada hari Sabtu, 23 Juli kelompok 102 melakukan pembersihan lahan dan pengukuran lahan. Kemudian melakukan senam bersama pada sore hari dan berpartisipasi dalam pengajian rutin pada malam hari.
24July
Sunday
Kelompok 102 melakukan bersih-bersih selokan kebun buah Eduwisata Bendosari pada Ahad, 24 Juli 2024. Sedangkan pada malam harinya membantu mengajar TPA di Masjid Jamik Bendosari dan Mushola. Proses belajar mengajar di TPA tersebut mendapat respon baik dari masyarakat sekitar.
Minggu 3
25July
Monday
Pada pagi hari kelompok 102 melakukan bersih kebun dan pada malam harinya mengikuti pengajian tafsir Al-Ibris mingguan yang merupakan kegiatan rutin masyarakat Bendosari. Pengajian berlangsung ba'da shalat Maghrib hingga isya' yang bertempat di kediaman H. Wahyu.
26July
Tuesday
Pada hari Selasa, 26 Juli kelompok 102 melakukan bersih kebun pada pagi hari dan dilanjutkan dengan menanam bibit jambu di lahan kebun. Pada siang hari perwakilan kelompok melakukan pertemuan online bersama DPL. Sedangkan pada sore hari melaksanakan proker mengajar TPA dan diakhiri rapat rutin pada malam hari.
27July
Wednesday
Pada hari Rabu 27 Juli, seluruh anggota kelompok 102 melakukan penanaman bibit jambu di lahan kebun. Sedangkan pada sore hari melaksanakan proker mengajar TPA dan diakhiri rapat rutin pada malam hari.
29July
Friday
Kembangkan Bacaan Al-Qur'an, Kelompok 102 Inisiasi 'Tahsin Klasikal' Bersama Masyarakat. Tahsin Klasikal merupakan wadah untuk membenarkan bacaan Al-Qur'an yang diinisiasi oleh kelompok 102. Adapun kegiatan tersebut diselanggarakan setiap Jum'at malam (Malam Sabtu) ba'da Isya' bertempat di masjid dan musholla Bendosari. Tahsin Klasikal tersebut fokus pada pembelajaran makharijul huruf, sifat-sifat huruf, dan hukum tajwidnya.
31July
Sunday
Pada hari Sabtu 30 Juli, kelompok 102 melakukan pemerataan lahan kebun dan pada hari Sabtu 31 Juli melanjutkan pemerataan kebun dan mengajar TPA pada sore hari.
Minggu 4
01August
Monday
Pada pagi hari kelompok 102 melakukan bersih kebun dan pada malam harinya mengikuti pengajian tafsir Al-Ibris mingguan yang merupakan kegiatan rutin masyarakat Bendosari. Pengajian berlangsung ba'da shalat Maghrib hingga isya' yang bertempat di kediaman H. Wahyu.
02August
Tuesday
Kelompok 102 melaksanakan kegiatan TPA rutinan di masjid Jami' Bendosari. Kegiatan TPA dilaksanakan ba'da habis Isya' tiga kali seminggu. Kegiatan tersebut merupakan permintaan langsung dari masyarakat untuk menghidupkan kembali kegiatan TPA di masjid Jami' Bendosari.
03August
Wednesday
Kelompok 102 melaksanakan kegiatan TPA rutinan di masjid Jami' Bendosari. Kegiatan TPA dilaksanakan ba'da Isya' tiga kali seminggu. Kegiatan tersebut merupakan permintaan langsung dari masyarakat untuk menghidupkan kembali kegiatan TPA di masjid Jami' Bendosari.
05August
Friday
Kembangkan Bacaan Al-Qur'an, Kelompok 102 Inisiasi 'Tahsin Klasikal' Bersama Masyarakat. Tahsin Klasikal merupakan wadah untuk membenarkan bacaan Al-Qur'an, diselanggarakan setiap Jum'at malam (Malam Sabtu) ba'da Isya' bertempat di masjid dan musholla Bendosari. Tahsin Klasikal berfokus pada pembelajaran makharijul huruf, sifat-sifat huruf, dan hukum tajwidnya. Sedangkan pada hari Kamis 4 Agustus, kelompok 102 konsisten menyelenggarakan kegiatan pengajian tafsir Al-Ibris bersama ibu Aisyiah.
06August
Saturday
Sabtu, 6 Agustus 2022, kelompok 102 melaksanakan kegiatan bersih-bersih rumput kebun. Sedangkan pada jam 15.00 WIB ikut serta dalam kegiatan Gebyar Kemerdekaan yang diselanggarakan oleh Anggota Muda Mudi (AMM) Bendosari. Selain itu, ba'da Isya' melaksanakan kegiatan pengajian bersama ibu-ibu Aisyiah.
07August
Sunday
Minggu, 7 Agustus 2022, kelompok 102 melaksanakan proker mengajar TPA pada sore hari, sedangkan pada malam harinya berpartisipasi dalam kegiatan Gebyar Kemerdekaan yang diselanggarakan oleh Anggota Muda Mudi (AMM) Bendosari.
Minggu 5
08August
Monday
Senin, 08 Agustus 2022, kelompok 102 melaksanakan kegiatan bersih-bersih rumput kebun. Sedangkan pada jam 15.00 WIB ikut serta dalam kegiatan Gebyar Kemerdekaan yang diselanggarakan oleh Anggota Muda Mudi (AMM) Bendosari. Selain itu pada ba'da Isya' mengikuti pengajian tafsir Al-Ibris bersama masyarakat Bendosari.
09August
Tuesday
Selasa, 09 Agustus 2022, kelompok 102 melaksanakan proker mengajar TPA pada sore hari, sedangkan pada malam harinya berpartisipasi dalam kegiatan pengajian mingguan bersama masyarakat RT II Bendosari.
11August
Thursday
Pada Rabu, 10 Agustus 2022 kelompok 102 melaksanakan kegiatan TPA rutinan di masjid Jami' Bendosari. Kegiatan TPA dilaksanakan ba'da habis Isya' tiga kali seminggu. Pada Kamis, 11 Agustus 2022 kelompok KKN 102 mempersiapkan pembangunan plang sembari menunggu spot foto. Sebanyak 8 macam plang akan dipasang di area kebun buah dan eduwisata Bendosari.
12August
Friday
Kelompok 102 melaksanakan kegiatan pemindahan pohon jambu di pagi hari dan pada malam hari melaksanakan kegiatan Tahsin Klasikal di masjid Jami' Bendosari. Kegiatan tahsin tersebut diselenggarakan setiap Jum'at ba'da Isya'.
13August
Saturday
Pada hari Sabtu, 13 Agustus 2022 kelompok 102 melaksanakan beberapa kegiatan diantaranya : membeli kayu untuk bahan plang dan jembatan, persiapan pembuatan plang dan jembatan, serta perakitan beberapa komponen spot foto.
14August
Sunday
Minggu, 14 Agustus, kelompok 102 melakukan kolaborasi kegiatan Jalan Jalan Sehat (JJS) yang diadakan oleh RT 04 Bendosari. Sementara pada sore harinya, membuat jembatan untuk parit kebun dan mengecat kayu palang. Sedangkan pada malam harinya melaksanakan kegiatan TPA serta ikut memeriahkan Gebyar Ramadhan dengan mengikuti lomba Voli Terpal.
Minggu 6
15August
Monday
Senin, 15 Agustus 2022, meeting point dibangun oleh tukang yang dibantu anggota KKN. Pemasangan meeting point pada hari pertama ialah penguatan penyangga. Sedangkan untuk plang sudah siap untuk dipasang
16August
Tuesday
Selasa, 16 Agustus 2022, spot foto dan gapura, dan jembatan telah dipasang di kebun buah buah. Sedangkan pada malam harinya, kelompok 102 mengikuti tirakatan 17 Agustus di RT 01, 02,03,04, & 05.
Minggu 7
22August
Monday
https://nolesa.com/kkn-kelompok-101-dan-102-uin-suka-adakan-pelatihan-mencangkok/
23August
Tuesday
Selasa, 23 Agustus 2022, kelompok KKN 102 mempersiapkan acara Pengajian dan Tasyakkuran yang akan diselenggarakan pada Rabu, 24 Agustus 2022. Persiapan di antaranya ialah sowan kepada tokoh masyarakat Bendosari, RT 01-05 dan beberapa pimpinan organisasi keagamaan.
24August
Wednesday
Kelompok 101 dan 102 menyelenggarakan acara Pengajian dan Tasyakuran pada Rabu, 24 Agustus 2022. Acara yang bertempat di Pendopo Kebun Buah dan Eduwisata Bendosari tersebut dimulai Ba'da Isya' berjalan dengan maksimal. Undangan hadirin dan hadirat sebanyak 70 orang yang merupakan warga Bendosari. Hadir juga perwakilan dari Tim Inovasi SAINTEK, Bapak Andi M. Sc